Lokasi Taman Wisata Matahari, Cara Mudah untuk Ke Objek Wisata Ini

Lokasi Taman Wisata Matahari, lokasinya itu tak jauh dari Jl Raya Cisarua Puncak di Bogor, sangat mudah dijangkau bahkan dengan memakai kendaraan pribadi, juga angkutan umum maupun bus. Jadi Anda tak perlu khawatir dengan akses ke lokasi wisata seru ini. Menjadi sebuah tempat wisata alam di kota Bogor, memang Taman Wisata Matahari ini benar-benar “Digarap” dengan serius, Anda dapat melihatnya dari berbagai wahana permainan edukasi serta wahana rekreasi yang sangat menarik. Bahkan Taman Wisata ini merupakan salah satu spot wisata di Bogor yang dipadati oleh pengunjung, tidak hanya pengunjung atau wisatawan lokal saja, melainkan juga pengunjung mancanegara sekalipun. Mari baca selengkapnya.

Lokasi Taman Wisata Matahari, Cara Mudah untuk Ke Objek Wisata Ini

Akses ke Taman Wisata Matahari

1. Jika berangkat dari Cawang Jakarta
2. Ambil jalur Jl Mayjend Sutoyo
3. Ambil jalur akses menuju tol Jagorawi
4. Keluar pintu tol di Gadok Puncak
5. Ambil jalur menuju Puncak dari Raya Cisarua
6. Anda sudah tiba di kawasan Taman Wisata Matahari


Yang kedua:

1. Jika berangkat dari Cempaka Putih
2. Ambil jalur akses Jl Ahmad Yani
3. Masuk ke jalur Jalan tol Cempaka Putih, yang tol dalam kota – Interchange Cawang
4. Lanjutkan perjalanan ke jalur akses di Jalan Tol Jagorawi pada Gadok Puncak
5. Lanjutkan perjalanan lagi ke Puncak melewati Jalan Raya Cisarua ke Taman Wisata Matahari


Yang ketiga:

1. Jika berangkat dari Bandung
2. Gunakan gerbang tol Pasteur ke Tol Purbaleunyi atau Cipularang
3. Dan keluar di Padalarang
4. Lanjutkan perjalanan ke Cipatat > Rajamandala > Ciranjang > Cianjur > Cugenang > Cipanas > Puncak > Cisarua
5. Terakhir Anda akan tiba di Taman Wisata Matahari


Yang keempat:

1. Jika berangkat dari Grogol
2. Gunakan jalur akses Jl S Parman ke Gerbang Tol di dalam kota melewati akses jalan tol ke interchange Cawang
3. Masuklah jalur akses dari Jalan Tol Jagorawi
4. Keluarlah di Gadok Puncak
5. Lanjutkan perjalanan ke jalur Puncak, melewati Jalan Raya Cisarua
6. Ikuti hingga tiba ke Taman Wisata Matahari

Jika Anda berangkat menggunakan sepeda motor

1. Berangkat dari kota Jakarta
2. Gunakan jalur akses Jl Raya Bogor yang dari Keramat Jati Jakarta
3. Ikutilah rute jalan itu dan melewati Cibinong > Kedung Halang > Bogor > Tajur
4. Masuk ke jalur Jalan Raya Cisarua
5. Anda akan melihat tempat Wisata Taman Matahari pada pinggir jalan raya

Ada banyak pilihan rute, tergantung Anda berangkat dari mana. Sekian artikel mengenai lokasi Taman Wisata Matahari, cara mudah untuk ke objek wisata ini, semoga bermanfaat.

Post a Comment for "Lokasi Taman Wisata Matahari, Cara Mudah untuk Ke Objek Wisata Ini"